
EQUATOR, Ketapang – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ketapang, Hasim membangun rumah singgah keluarga pasien untuk warga Kecamatan Kendawangan dan Singkup di Kota Ketapang.
Rumah singgah dibangun guna membantu masyarakat asal daerah pemilihnya. Terutama mereka yang tidak memiliki kerabat di Ketapang saat akan berobat ke rumah sakit, maupun para keluarga pasien.
“Tujuan saya membantu masyarakat Kendawangan dan Singkup. Yang ketika sakit dan dirujuk ke Ketapang, namun tidak punya kerabat dan tempat tinggal, bisa menempati rumah singgah ini. Termasuk keluarga pasien,” kata Hasim, Rabu (12/03/2025).
Menurut Hasim, alasan dirinya membangun rumah singgah khusus pasien dan keluarga pasien warga Kendawangan dan Singkup, lantaran selama ini memang belum ada rumah khusus tersebut.
“Saya punya janji akan membangun rumah singgah. Alhamdulillah sekarang saya tepati janji itu. Pembangunannya pun murni menggunakan dana pribadi, bukan uang negara,” jelas Hasim.

Legislator Partai Gerindra ini memaparkan, rumah singgah yang ia bangun berukuran 8 x 11 meter persegi. Di dalamnya akan dibuat sebanyak lima kamar, disertai kelengkapan peralatan dapur yang memadai.
“Sekarang tengah proses pengerjaan pondasi bangunan. Semoga pada bulan Mei 2025 mendatang, pekerjaan sudah selesai dan bisa ditempati,” paparnya.
Setelah bangunan selesai dikerjakan, ia mengajak, khusus pasien warga Kendawangan dan Singkup yang dirujuk ke Ketapang, namun tidak memiliki keluarga, agar tidak sungkan beristirahat di rumah singgah.
“Ini rumah singgah khusus pasien warga Kendawangan dan Singkup yang di Ketapang tidak punya keluarga. Jadi jangan sungkan, silahkan beristirahat hingga pengobatan selesai,” tambahnya. (Dul)
Beri dan Tulis Komentar Anda