• Company
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer
Sabtu, Januari 10, 2026
  • Login

       

Equatoronline.id

        

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata
No Result
View All Result
Equatoronline.id
No Result
View All Result
Home Ekonomi

Sinergi Strategis PLN – Kodam XII/Tanjungpura: Perkuat Keamanan Sistem Kelistrikan di Kalimantan Barat

by equator
Senin, 4 Agustus 2025 14:01
in Ekonomi
0
0
SHARES
0
VIEWS
Suasana audiensi antara PLN dan Kodam XII/Tpr membahas sinergi pengamanan terhadap aset vital ketenagalistrikan di Kalimantan Barat. Foto: PLN UIP3B Kalimantan

EQUATORONLINE.ID – Dalam rangka memperkuat keandalan dan keamanan infrastruktur ketenagalistrikan di wilayah Kalimantan Barat, PT PLN (Persero) melalui Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban Kalimantan (UIP3B Kalimantan) menjalin sinergi strategis dengan Komando Daerah Militer (Kodam) XII/Tanjungpura.

Kerja sama ini ditandai melalui kegiatan audiensi yang dilaksanakan pada Senin (28/07/2025) di Markas Kodam XII/Tpr, Kubu Raya. Pertemuan tersebut dihadiri oleh Panglima Kodam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamalullael, bersama jajaran PLN Group Kalbar, untuk membahas upaya bersama dalam mengamankan aset dan infrastruktur vital ketenagalistrikan dari potensi ancaman eksternal, seperti pencurian material hingga vandalisme yang dapat mengganggu pasokan listrik masyarakat maupun sektor industri.

Mayjen TNI Jamalullael menyampaikan apresiasinya atas inisiatif PLN dalam membangun koordinasi dengan TNI. Ia menegaskan kesiapan Kodam XII/Tanjungpura untuk memperkuat sinergi demi menjaga stabilitas energi di Kalimantan Barat.

“Kami percaya sinergi antara TNI dan PLN sangat penting untuk memperkuat stabilitas energi dan keamanan di Kalimantan Barat. Listrik adalah kebutuhan utama masyarakat, dan kami siap mendukung pembangunan serta pertumbuhan ekonomi melalui perlindungan terhadap infrastruktur kelistrikan,” ujar Mayjen TNI Jamalullael.

Sementara itu, General Manager PLN UIP3B Kalimantan, Riko Ramadhano Budiawan, dalam keterangan terpisah menyampaikan bahwa audiensi ini merupakan bagian dari langkah proaktif PLN dalam menghadapi berbagai tantangan operasional di lapangan, terutama menjelang peringatan Hari Kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia.

“Dalam semangat kemerdekaan, kami ingin memastikan bahwa pasokan listrik di Kalimantan Barat tetap andal dan aman. Kolaborasi dengan unsur TNI seperti Kodam XII/Tanjungpura adalah wujud komitmen PLN menjaga kepercayaan publik terhadap layanan ketenagalistrikan, terlebih di tengah meningkatnya kebutuhan energi di berbagai sektor,” ujar Riko.

Riko juga menambahkan bahwa kerja sama lintas sektoral ini merupakan bagian dari strategi jangka panjang PLN dalam membangun ketahanan energi nasional serta mendukung pengembangan energi baru dan terbarukan di Kalimantan.

Dalam audiensi tersebut, turut hadir General Manager PLN UIP Kalbagbar, Johar Wijaya; Manager PLN UPT Pontianak, Darul Irfan; Manager PLN UP2B Kalbar, Ahmad Edy Syukral Siregar; serta SRM KKU PLN UID Kalbar, Rahayu Arimbi, bersama tim dari unit-unit operasional lainnya.

Darul Irfan, selaku Manager PLN UPT Pontianak, menyampaikan bahwa dukungan dari Kodam sangat berarti, khususnya dalam kegiatan pengamanan gardu induk, jaringan transmisi, dan distribusi yang tersebar di area-area rawan gangguan.

“Upaya mewujudkan swasembada energi tidak bisa berjalan tanpa perlindungan terhadap infrastruktur kelistrikan. Listrik kini telah menjadi kebutuhan mendasar yang melampaui kategori tersier—menopang kehidupan masyarakat, layanan publik, hingga produktivitas industri. Karena itu, kami sangat mengapresiasi dukungan penuh dari Kodam XII/Tanjungpura. Sinergi ini menjadi fondasi penting dalam menjaga keandalan pasokan dan mewujudkan kemandirian energi di Kalimantan Barat,” ujar Darul Irfan.

Dengan mengusung semangat kemerdekaan, PLN terus memperkuat kolaborasi bersama TNI dan pemangku kepentingan lainnya guna menjaga keberlangsungan infrastruktur kelistrikan yang menjadi urat nadi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di Bumi Khatulistiwa. (dis)

Next Post
BGA Kembali Berikan Reward Berupa Umrah ke Karyawan Terbaiknya

BGA Kembali Berikan Reward Berupa Umrah ke Karyawan Terbaiknya

Beri dan Tulis Komentar Anda

Berita Terbaru

3 jam ago
Kapolres Ketapang Ikut Panen Raya Jagung Kuartal IV

Kapolres Ketapang Ikut Panen Raya Jagung Kuartal IV

9 jam ago
Kota Pontianak Capai Angka 99,36 persen Pemanfaatan Aplikasi E-Kinerja BKN 202

Kota Pontianak Capai Angka 99,36 persen Pemanfaatan Aplikasi E-Kinerja BKN 202

14 jam ago
Perkuat Transformasi Digital, Transaksi Digital Pegadaian Tumbuh Empat Kali Lipat Sepanjang 2025

Perkuat Transformasi Digital, Transaksi Digital Pegadaian Tumbuh Empat Kali Lipat Sepanjang 2025

2 hari ago
Inflasi Pontianak Terkendali, Sekda Tekankan Akurasi Laporan TPID

Pemkot Pontianak Bakal Bangun Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Terpusat Tahun Ini

2 hari ago

Trending

  • UMK Ketapang Tertinggi se-Kalbar, HMI Dorong Semua Perusahaan Patuh Aturan

    UMK Ketapang Tertinggi se-Kalbar, HMI Dorong Semua Perusahaan Patuh Aturan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kejati Kalbar Geledah Lima Lokasi Terkait Dugaan Korupsi Tambang Bauksit PT Laman Mining

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kejati Kalbar Geledah Kantor KSOP Ketapang, Terkait Dugaan Korupsi Ekspor Bauksit PT Laman Mining

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Semangat Hari Pahlawan, PLN Teguhkan Komitmen Menjaga Terang Negeri melalui Program Care for Asset

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Terbang ke Jakarta, Bupati Alexander Perjuangkan 47 Desa di Ketapang Bebas Gelap

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Company
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer

© 2022 Equator Online - Media Kalimantan Barat

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata

© 2022 Equator Online - Media Kalimantan Barat

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version