• Company
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer
Kamis, November 6, 2025
  • Login

       

Equatoronline.id

        

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata
No Result
View All Result
Equatoronline.id
No Result
View All Result
Home Ekonomi

Semangat Kemerdekaan, PLN UIP3B Kalimantan Apresiasi Pembangkit Berprestasi melalui GRID LIGHT 2025

by equator
Selasa, 29 Juli 2025 13:00
in Ekonomi
0
0
SHARES
0
VIEWS
General Manager PLN UIP3B Kalimantan, Riko Ramadhano Budiawan (kiri) menyerahkan penghargaan GRID LIGHT 2025 kepada perwakilan pengelola pembangkit, sebagai bentuk apresiasi atas kontribusi menjaga keandalan sistem kelistrikan Kalimantan Semester I 2025. Foto: PLN UIP3B Kalimantan

EQUATORONLINE.ID – Dalam semangat menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pengaturan Beban (UIP3B) Kalimantan memberikan penghargaan GRID LIGHT 2025 kepada sejumlah pembangkit listrik yang dinilai berkontribusi luar biasa dalam menjaga keandalan dan kecukupan sistem kelistrikan Kalimantan pada semester I tahun 2025.

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kinerja unggul para pengelola pembangkit dalam menjaga kontinuitas pasokan listrik yang andal, efisien, dan berkelanjutan di tengah tantangan operasional yang semakin kompleks.

Senior Manager Operasi Sistem UIP3B Kalimantan, Andi Makkuradde, menyampaikan bahwa capaian para penerima penghargaan tidak hanya mencerminkan kinerja teknis, tetapi juga kemampuan adaptif terhadap dinamika sistem kelistrikan Kalimantan.

“Pembangkit-pembangkit yang mendapat apresiasi hari ini adalah mereka yang tidak hanya menjaga keandalan, tetapi juga mampu merespons kondisi sistem secara sigap, mulai dari kestabilan frekuensi hingga pemulihan beban,” jelas Andi.

Ia menambahkan bahwa apresiasi semacam ini diharapkan menjadi pemacu semangat untuk seluruh unit pembangkit lainnya agar terus berinovasi dan meningkatkan keandalan operasi.

Sementara itu, General Manager PLN UIP3B Kalimantan, Riko Ramadhano Budiawan, menegaskan bahwa pemberian penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi kepada para mitra kerja pembangkit yang telah menunjukkan semangat juang dalam menjaga kestabilan sistem kelistrikan.

“Dalam momentum semangat kemerdekaan ini, kami ingin mengapresiasi kontribusi nyata rekan-rekan pengelola pembangkit. Mereka adalah bagian dari garda terdepan dalam melistriki Kalimantan dengan keandalan yang terus dijaga,” ujar Riko.

Ia menambahkan bahwa konsistensi dalam pemeliharaan, kesigapan dalam penanganan gangguan, serta inovasi dalam pemanfaatan teknologi menjadi indikator utama dalam penilaian.

“Pekerjaan menjaga sistem bukan perkara mudah, namun dengan sinergi dan komitmen yang kuat, semua tantangan bisa kita hadapi bersama,” tambahnya.

Adapun penerima Penghargaan GRID LIGHT 2025 Semester I meliputi:

  • Committed Contributor to Grid Sufficiency: IPP PLTU Graha Power Kaltim
  • Resilience in Power System Reliability: PLN IP PLTU Sintang
  • Outstanding Commitment to Scheduled: PLN IP PLTU Bengkayang #2
  • Excellence in Operational Technology Implementation: IPP PLTU Tanjung Power Indonesia
  • Dynamic Frequency Support Excellence: PLN IP PLTG Peaking
  • Resilient Response Award – From Inertia to Action: IPP PLTU SKS Listrik Kalimantan
  • Commitment to Progress and System Challenge Readiness: PLN NP PLTU Pulang Pisau

Melalui ajang GRID LIGHT ini, PLN UIP3B Kalimantan berharap seluruh pengelola pembangkit di Kalimantan terus terpacu untuk memberikan performa terbaik, dalam rangka menciptakan sistem kelistrikan yang andal, tangguh, dan berkelanjutan.

“Kami percaya bahwa semangat kemerdekaan harus tercermin dalam setiap langkah kerja kita. Bekerja penuh dedikasi demi penerangan bangsa adalah wujud perjuangan masa kini,” pungkas Riko. (dis)

Next Post
Musprov Luar Biasa Kadin Kalbar Ilegal, Ditolak 11 Kabupaten Kota dan Tanpa Restu Anindya Bakrie

Musprov Luar Biasa Kadin Kalbar Ilegal, Ditolak 11 Kabupaten Kota dan Tanpa Restu Anindya Bakrie

Beri dan Tulis Komentar Anda

Berita Terbaru

Kejari Pontianak Tangani Kasus Rokok Ilegal yang Rugikan Negara Rp 575 Juta

Kejari Pontianak Tangani Kasus Rokok Ilegal yang Rugikan Negara Rp 575 Juta

5 jam ago
Jawaban Wali Kota Pontianak atas Pandangan Fraksi DPRD Terhadap Raperda APBD 2026

Ketua AJK Jadi Pemateri di Kuliah Umum Prodi KPI STAI Al-Haudl Ketapang

11 jam ago
Jawaban Wali Kota Pontianak atas Pandangan Fraksi DPRD Terhadap Raperda APBD 2026

Prodi KPI STAI Al-Haudl Ketapang Gelar Kuliah Umum, Siap Cetak Talenta Muda di Dunia Jurnalistik

12 jam ago
Jawaban Wali Kota Pontianak atas Pandangan Fraksi DPRD Terhadap Raperda APBD 2026

Polemik Penolakan Gus Muwafik di Kalbar, Ini Tanggapan Gubernur dan Kapolda

12 jam ago
Jawaban Wali Kota Pontianak atas Pandangan Fraksi DPRD Terhadap Raperda APBD 2026

Kapolda Kalbar Minta Jajaran Siap Hadapi Bencana Baik Musiman Maupun Dadakan

14 jam ago

Trending

  • Jawaban Wali Kota Pontianak atas Pandangan Fraksi DPRD Terhadap Raperda APBD 2026

    Prodi KPI STAI Al-Haudl Ketapang Gelar Kuliah Umum, Siap Cetak Talenta Muda di Dunia Jurnalistik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • PWI Kalbar Beri “Amnesti Hukum” untuk Wawan Suwandi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Planet Care PLN UIP KLB: Kolaborasi Energi dan Lingkungan untuk Pontianak Hijau

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • AJK Apresiasi Terbentuknya Koalisi Wartawan Ketapang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Jadi Pembicara di Borneo Intra-Regional, Bupati Ketapang Paparkan Pengembangan Konsep Wisata Alam

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Company
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer

© 2022 Equator Online - Media Kalimantan Barat

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata

© 2022 Equator Online - Media Kalimantan Barat

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version