EQUATOR, Ketapang. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Ketapang memastikan akan bertindak profesional dan sesuai aturan dalam rekrutmen Panwascam yang saat ini sedang berlangsung.
Hal tersebut disampaikan menyikapi masukan dari anggota DPRD Ketapang mengenai komitmen Bawaslu soal rekrutmen Panwascam.
“Sejauh ini proses rekrutmen masih berjalan. Hari ini kami sudah mengumumkan hasil tes adminsitrasi. Mulai Jumat, Sabtu dan Minggu akan ada jadwal tes tertulis yang akan digelar,” kata Ketua Bawaslu Ketapang, Nuriyanto, Rabu (12/10/2022).
Untuk itu, pihaknya akan mengawasi setiap proses tes yang berlangsung. Sedangkan terkait masukan dari anggota DPRD mengenai komitmen untuk profesional dan tidak mengakomodir kepentingan peserta pemilu, tentu tidak akan dilakukan.
“Apalagi peserta yang mendaftar semua membuat surat pernyataan kalau mereka bukan anggota Parpol. Tapi tentu masukan Dewan penting, tidak hanya Dewan, kami harap masyarakat turut aktif memantau dan menyampaikan ke kami jika memang terjadi hal-hal diluar prosedur,” tambahnya. (dul)
Beri dan Tulis Komentar Anda