• Company
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer
Senin, November 24, 2025
  • Login

       

Equatoronline.id

        

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata
No Result
View All Result
Equatoronline.id
No Result
View All Result
Home Berita Daerah Pontianak

Pemkot Pontianak Siap Bersinergi dengan Pemerintah Pusat Jalankan Program UMKM

by equator
Senin, 24 November 2025 14:25
in Pontianak
0
0
SHARES
0
VIEWS
Menteri UMKM RI, Maman Abdurrahman didampingi Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono berdialog dengan pelaku UMKM yang ikut serta dalam MikroDOTS di kawasan CFD. (Foto: Prokopim Pontianak)

EQUATOR, Pontianak – Kementerian Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Barat (Kalbar) dan Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak, menggelar Mikro Desk On The Street (MikroDOTS), pada Minggu (23/11/2025).

Kegiatan yang bertujuan untuk mewadahi UMKM dalam mengakses fasilitas lembaga pembiayaan, pelayanan perizinan, sertifikasi hingga legalisasi usaha itu digelar di area Car Free Day (CFD) Jalan Ahmad Yani Kota Pontianak.

Lembaga seperti Otoritas Jasa Keuangan (OJK), perbankan, serta perangkat daerah terkait hadir langsung memberi pendampingan. Sejumlah UMKM bahkan langsung mengajukan Kredit Usaha Rakyat (KUR) di lokasi acara.

Menteri UMKM Maman Abdurrahman menerangkan, acara MikroDOTS ini dirancang untuk mempertemukan para pelaku UMKM dengan lembaga pembiayaan, penyedia layanan perizinan, sertifikasi, hingga legalisasi usaha. Selain itu, kegiatan ini juga menghadirkan pelatihan digital serta melibatkan penyandang disabilitas agar seluruh kelompok masyarakat dapat merasakan manfaat yang sama.

“Kita tidak ingin tercipta kesan bahwa UMKM berjalan sendiri dan pemerintah berjalan sendiri. Dengan pola seperti ini, semuanya menjadi cair. Pemerintah adalah bagian dari proses tumbuh kembangnya UMKM,” ujarnya.

Maman memberikan apresiasi kepada Pemprov Kalbar dan Pemkot Pontianak atas dukungan penuh dalam penyelenggaraan program yang disebutnya sebagai langkah konkret membangun semangat inklusif di daerah.

“Tanpa dukungan Pak Wali Kota dan Pak Gubernur, acara ini tidak mungkin terlaksana. Pemerintah pusat, provinsi, dan kota harus berjalan bersama dalam menumbuhkan UMKM,” sebutnya.

Senada, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyatakan, bahwa Pemkot Pontianak akan terus memberi ruang lebih luas bagi UMKM melalui sinergi program bersama pemerintah pusat. Ia bilang, pada 2026 sejumlah program pemberdayaan UMKM telah disiapkan.

“Program pemerintah untuk UMKM di tahun 2026 cukup banyak. Kita terus memberikan pelatihan, pemberdayaan, dan dukungan pemasaran. Selain itu, kita juga bersinergi untuk memberikan ruang yang lebih luas bagi para pelaku UMKM di Kota Pontianak,” terangnya.

Ia menekankan bahwa persoalan ruang usaha masih menjadi tantangan yang kerap dihadapi, khususnya bagi pedagang kaki lima (PKL).

“Masalah utama yang sering muncul adalah soal tempat. UMKM, terutama para PKL, kadang menggunakan ruang publik atau fasilitas umum. Karena itu, kita harus terus bersinergi agar kota tetap rapi dan tertib serta UMKM terus berjalan,” jelasnya.

Edi menambahkan, bahwa pihaknya membuka kemungkinan pemanfaatan ruang-ruang yang bisa digunakan secara legal dan tertata untuk menunjang kegiatan UMKM di kota tersebut.

“Kita ingin bekerja sama memanfaatkan ruang-ruang yang memang bisa digunakan untuk kegiatan UMKM seperti di kawasan Pasar Tengah,” tuturnya. (M@nk)

Next Post
Wisuda Sarjana XIX STAI Al-Haudl Ketapang, Wabup Jamhuri Amir Ajak Lulusan Jadi Teladan Umat

Menteri Maman Abdurrahman Sebut UMKM Center Pontianak Terbaik se-Indonesia

Beri dan Tulis Komentar Anda

Berita Terbaru

Wisuda Sarjana XIX STAI Al-Haudl Ketapang, Wabup Jamhuri Amir Ajak Lulusan Jadi Teladan Umat

APBD Pontianak 2026 Disepakati Sebesar Rp 2,092 T

17 menit ago
Wisuda Sarjana XIX STAI Al-Haudl Ketapang, Wabup Jamhuri Amir Ajak Lulusan Jadi Teladan Umat

Tingkatkan Kompetensi, Pemkot Pontianak Gelar Pelatihan Teknologi Informasi bagi Pengelola Koperasi

23 menit ago
Wisuda Sarjana XIX STAI Al-Haudl Ketapang, Wabup Jamhuri Amir Ajak Lulusan Jadi Teladan Umat

Pemerintah Bakal Tata Ulang Kawasan Batas Kota di Pontianak Utara

28 menit ago
Wisuda Sarjana XIX STAI Al-Haudl Ketapang, Wabup Jamhuri Amir Ajak Lulusan Jadi Teladan Umat

Momentum HKN ke-61, Pemkab Ketapang Hadirkan 25 Dokter Spesialis Layani Warga Pedesaan

34 menit ago
Wisuda Sarjana XIX STAI Al-Haudl Ketapang, Wabup Jamhuri Amir Ajak Lulusan Jadi Teladan Umat

Istri Rektor se-Indonesia Kunjungi UMKM Center Pontianak

3 jam ago

Trending

  • Bupati Ketapang Tinjau Langsung Progres Perbaikan Jalan Pelang – Kepuluk – Batu Tajam

    Peringati Hari Kesehatan Nasional, PT CMI Gelar Pemeriksaan dan Pengobatan Gratis

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bupati Ketapang Cup 2025 Resmi Bergulir, 44 Klub Ikut Ambil Bagian

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Bupati Ketapang Tutup PSBD XI: Ajang Budaya yang Dorong Ekonomi Lokal

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Semangat Hari Pahlawan, PLN UPT Banjarbaru Dukung Kegiatan Lansia di Desa Inklusi Biih

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sabu 4,72 Gram Disita, Tiga Pelaku Diciduk Polisi

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Company
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer

© 2022 Equator Online - Media Kalimantan Barat

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata

© 2022 Equator Online - Media Kalimantan Barat

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version