EQUATOR, Sanggau – Kepala Cabang Kejaksaan Negeri Sanggau di Entikong, Rudy Astanto, menerima penghargaan dari Kepala Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan Provinsi Kalimantan Barat sebagai Satuan Kerja Berkinerja Terbaik.
Penghargaan itu untuk implementasi Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) di Linkup Kejaksaan Republik Indonesia Periode Semester II Tahun Anggaran 2021 dengan Nilai IKPA 97,90.
“Penilaian IKPA 2021 ada empat aspek dan 13 indikator. Yakni kesesuaian antara perencanaan dengan pelaksanaan anggaran. Efektivitas pelaksanaan anggaran. Kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan dan efisiensi pelaksanaan anggaran,” kata Rudy, Senin, (14/03/2022).
Rudy menambahkan, selain empat aspek tersebut. Ada 13 indikator lainnya. Yaitu Revisi DIPA. Kemudian, Deviasi halaman III DIPA, Pagu Minus, Data Kontrak, Pengelolaan UP dan TUP, LPJ Bendahara dan Dispensasi SPM. Selanjutnya, Penyerahan Anggaran, Penyelesaian Tagihan, Capaian Output, Retur SP2D, Kesalahan SPM serta Perencanaan KAS.
Penghargaan tersebut, kata dia, sebagai motivasi untuk penyelenggaraan kinerja yang lebih baik kedepannya. Melalui penghargaan tersebut, pihaknya juga berharap semakin komitmen dalam memberikan keterbukaan terhadap publik terutama dalam Implementasi Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran. (KiA)
Beri dan Tulis Komentar Anda