• Company
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer
Sabtu, Januari 10, 2026
  • Login

       

Equatoronline.id

        

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata
No Result
View All Result
Equatoronline.id
No Result
View All Result
Home Berita Daerah Ketapang

Bawaslu Ketapang Gelar Evaluasi Pengawasan Pilkada 2024

by equator
Jumat, 24 Januari 2025 23:55
in Ketapang
0
0
SHARES
0
VIEWS
Ketua Bawaslu, Moh Dofir menyerahkan penghargaan kepada Pemerintah Daerah Ketapang yang diwakili Asisten Setda Pemkab Ketapang, Heryandi. (Foto: Prokopim Pemkab Ketapang)

EQUATOR, Ketapang – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Ketapang melaksanakan evaluasi pengawasan pilkada serentak tahun 2024, Kamis (23/01/2025). Kegiatan ini turut dihadiri Asisten Setda Pemkab Ketapang, Heryandi.

Kegiatan ini bertujuan guna mengidentifikasi keberhasilan, tantangan, dan kendala dalam pengawasan pilkada, serta merumuskan strategi perbaikan untuk meningkatkan kualitas demokrasi di masa mendatang.

Dalam kesempatannya, Heryandi mengatakan, kegiatan evaluasi ini merupakan langkah strategis untuk mengidentifikasi keberhasilan, tantangan, dan kendala yang dihadapi selama pengawasan pelaksanaan pilkada serentak tahun 2024.

“Dengan evaluasi, kita dapat merumuskan strategi perbaikan untuk memastikan pelaksanaan Pilkada mendatang berjalan lebih baik, transparan dan akuntabel,” kata Heryandi membacakan sambutan Bupati Ketapang.

Pemda Ketapang mengapresiasi bawaslu atas dedikasi, komitmen, dan integritasnya dalam menjalankan tugas pengawasan pilkada di tengah dinamika sosial, politik dan budaya.

Menurut dia, berbagai tantangan seperti berita hoaks, politik uang, dan potensi konflik sosial merupakan ujian tersendiri dalam pelaksanaan pilkada.

Pihaknya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk aparat keamanan, tokoh masyarakat, dan elemen lainnya yang turut menyukseskan pilkada.

“Kami berharap masukan yang diberikan dalam evaluasi ini dapat menjadi langkah konstruktif untuk meningkatkan kualitas pengawasan di masa mendatang,” harapnya.

Sementara Ketua Bawaslu Ketapang, Moh Dofir menyampaikan apresiasinya atas keberhasilan pilkada serentak 2024 yang berjalan dengan aman, lancar dan terkendali.

Dofir mengakui bahwa keberhasilan tersebut tidak lepas dari kerja sama yang baik antar pemangku kepentingan. Seperti TNI, Polri dan pemerintah daerah.

“Meskipun terdapat sedikit insiden dalam pelaksanaan Pilkada 2024, saya yakin evaluasi yang dilakukan hari ini akan membantu kita mengatasi kendala tersebut di masa depan,” ungkapnya.

Dia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat Ketapang atas dukungan yang diberikan, sehingga bawaslu mampu menjalankan tugas, fungsi, dan wewenangnya sebagai pengawas yang mencegah pelanggaran pilkada.

“Kami berharap ke depan, kerja sama ini terus terjalin dengan baik untuk menjaga kualitas demokrasi yang lebih baik,” lanjutnya. (Mi)

Next Post
Gubernur Kalbar Terpilih, Ria Norsan Siap Ikut Retret Presiden Prabowo

Gubernur Kalbar Terpilih, Ria Norsan Siap Ikut Retret Presiden Prabowo

Beri dan Tulis Komentar Anda

Berita Terbaru

2 jam ago
Kapolres Ketapang Ikut Panen Raya Jagung Kuartal IV

Kapolres Ketapang Ikut Panen Raya Jagung Kuartal IV

7 jam ago
Kota Pontianak Capai Angka 99,36 persen Pemanfaatan Aplikasi E-Kinerja BKN 202

Kota Pontianak Capai Angka 99,36 persen Pemanfaatan Aplikasi E-Kinerja BKN 202

13 jam ago
Perkuat Transformasi Digital, Transaksi Digital Pegadaian Tumbuh Empat Kali Lipat Sepanjang 2025

Perkuat Transformasi Digital, Transaksi Digital Pegadaian Tumbuh Empat Kali Lipat Sepanjang 2025

1 hari ago
Inflasi Pontianak Terkendali, Sekda Tekankan Akurasi Laporan TPID

Pemkot Pontianak Bakal Bangun Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik Terpusat Tahun Ini

2 hari ago

Trending

  • UMK Ketapang Tertinggi se-Kalbar, HMI Dorong Semua Perusahaan Patuh Aturan

    UMK Ketapang Tertinggi se-Kalbar, HMI Dorong Semua Perusahaan Patuh Aturan

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kejati Kalbar Geledah Lima Lokasi Terkait Dugaan Korupsi Tambang Bauksit PT Laman Mining

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kejati Kalbar Geledah Kantor KSOP Ketapang, Terkait Dugaan Korupsi Ekspor Bauksit PT Laman Mining

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Semangat Hari Pahlawan, PLN Teguhkan Komitmen Menjaga Terang Negeri melalui Program Care for Asset

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Terbang ke Jakarta, Bupati Alexander Perjuangkan 47 Desa di Ketapang Bebas Gelap

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Company
  • Redaksi
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer

© 2022 Equator Online - Media Kalimantan Barat

No Result
View All Result
  • Nasional
  • Berita Daerah
    • Pontianak
    • Sanggau
    • Ketapang
    • Kapuas Hulu
  • Goverment
  • Parliament
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Sosial
  • Politik
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Budaya
  • Pariwisata

© 2022 Equator Online - Media Kalimantan Barat

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version